Hunian Ramah Lingkungan

Mau bagi info sedikit tentang hunian yang ramah lingkungan,apa sih hunian yang ramah lingkungan? kriterianya gimana? Oke langsung aja simak yang di bawah ini J




definisi hunian yang ramah lingkungan :

Hunian yang ramah lingkungan itu berarti tidak mencemar, seperti sitem sanitasinya haruslah lancar dan baik. Kemudian desain rumah pun harus menyesuaikan lingkungan  yang ada. Material-material yang digunakan untuk membangun hunian tersebut haruslah yang tidak berdampak buruk untuk kesehatan dan lingkungan. Selain itu hunian yang dibangun pun harus menyesuaikan dengan penataan lingkungan yang sudah ada.





kriteria sederhana yang harus dimiliki setiap hunian yang ramah lingkungan :

Secara sederhana seharusnya setiap hunian memiliki penghijauan. Paling tidak, setiap rumah memiliki taman kecil dengan tanaman-tanaman hijau. Karena bila mengandalkan vegetasi yang memang sudah eksisting ketika pembangunan perumahan ini berlangsung saja tidak cukup bila dibandingkan dengan jumlah unit rumah yang ada. Alangkah baiknya setiap rumah memiliki paru-paru sendiri.






Contoh dampak yang ditimbulkan dari hunian yang tidak ramah lingkungan :


Misalnya hunian yang terlalu banyak menggunakan material kaca sebagai dinding luarnya bisa merubah suhu di lingkungan sekitar. Mungkin bila satu rumah saja tidak begitu terasa perubahannya, namun bila jumlah hunian yang seperti ini berjumlah besar, dampak yang ditimbulkan akan semakin besar. Penghuni yang tinggal di dalamnya pun akan terkena dampak dari material yang digunakan ini karena cahaya matahari langsung masuk ke dalam.





                                                         salam maharsi :)

0 comments: